Resep Dadar Mie. Renyah, Enak dan Mengenyangkan


Ada kalanya anak-anak susah banget disuruh makan nasi. Maunya ngemil doank. Daripada dipaksa terus, yo wes kita ikutin aja apa mau mereka. Diakalin aja dengan bikin dadar mie yang satu ini. Renyah, enak dan mengenyangkan. Bisa juga ditambahkan aneka sayuran supaya gizinya lebih seimbang 😊

Yang mau coba monggo👍

--Dadar Mie--
Resep Ala @mrs.wijaya

Bahan :

  • 200 gr mie kuning
  • 1 bh wortel parut kasar
  • 2 batang daun bawang iris
  • 15 bh cabe rawit iris
  • 100 gr ayam fillet, rebus cincang
  • 1 sdm bawang putih bubuk
  • 1/2 sdt lebih garam/sesuai selera
  • 1/2 sdt gula / sesuai selera
  • 1/2 sdt penyedap jamur /sesuai selere
  • 1 sdm @fibercreme (optional)
  • 5 butir telur uk besar, kocok
  • Sedikit merica bubuk
  • Minyak Goreng secukupnya

Cara :

1.Remas dan rebus mie dgn air secukupnya hingga matang, tiriskan

2. Campur mie dgn semua bahan lainnya kecuali minyak goreng, aduk rata koreksi rasa

3. Panaskan minyak, tuang adonan mie per 2 sdm/sesuai selera, goreng hingga matang, angkat. Sajikan bersama saos sambal/saos tomat

Sumber

0 Response to "Resep Dadar Mie. Renyah, Enak dan Mengenyangkan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel