RESEP PANCAKE EKONOMIS. Bentuk dan Rasanya Disukai Anak-anak


Hai kali ini saya share resep pancake ekonomis yang di buat ala-ala cereal. Jadi bentuk nya kecil2 dimakan di mangkok jadi kayak sereal gitu. Resep pancake ini gak manis ya, karena nanti makan nya dengan topping yang manis seperti sirup maple atau madu. Misal teman suka yg manis boleh tambah gula.

Pancake Ekonomis
By @cookingwithhel

Bahan kering

  • Tepung terigu 200 gr (serbaguna)
  • Gula 2 sdm (sesuai selera)
  • Garam sedikit aja (1/4 sdt)
  • Baking powder 2 sdt

Bahan basah

  • Susu full cream 300 ml
    Margarin 2 sdm cairkan, dinginkan
    Telur 1 butir

Topping sesuai selera
Saya pakai madu dan butter

Cara buat

1. Campur bahan kering, aduk rata. Sisihkan

2. Campur bahan basah, aduk rata.

3. Masukan bahan basah ke bahan kering, aduk sampai tercampur rata.

4. Panaskan teflon, tuang adonan pada teflon masak hingga matang

Note:

  • Untuk pancake cereal pakai sendok teh untuk tuang nya atau bisa juga pakai bantuan plastik segitiga ya.
  • Saat tuang pakai api kecil mulai dari lingkaran paling luar (ini karena api kompor saya yg kecil pusat di tengah jadi saya mulai dari luar)
  • Setelah selesai tuang bisa pakai api sedang untuk mematangkan, hati2 jangan sampai gosong lalu di balik. Ini gak di balik juga gpp kok udah matang sampai atas karena kecil2.
  • Ini bisa untuk porsi 4 orang dewasa. Kalo mau buat separuh resep tinggal di bagi 2 semua resep, untuk telur nya tetap bisa dipakai 1 butir

Sumber

0 Response to "RESEP PANCAKE EKONOMIS. Bentuk dan Rasanya Disukai Anak-anak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel