KERIPIK TIRAM / KERIPIK MALAYSIA. Cantik, Praktis dan Mudah Bikinnya
Keripik ini asalnya dari Malaysia. Tapi bunda gak usah jauh2 ke Malaysia, hayuk kita ke dapur aja.... 😄
KERIPIK TIRAM/KERIPIK MALAYSIA
By: Wawa Wiati
Bahan:
- 500 gr tepung terigu
- 1 sdt bubuk kaldu atau sesuai selera
- 1 sdt garam atau secukupnya
- 50 gr margarin
- 30 gr minyak
- 1 gelas air atau sekitar 240 ml ( bisa kurang atau lebih tergantung kalisnya adonan)
Pelapis ( semua bahan dicampur rata) :
- 70 ml minyak
- 25 gr tepung maizena
- 50 gr tepung tapioka
Cara:
1. Campur rata terigu, garam dan kaldu bubuk. Sisihkan
Panaskan margarin dan minyak dg api kecil, cukup sampai margarin leleh aja. Matikan api.
2. Tuang langsung ke dalam wadah yg berisi terigu. Campur rata, boleh pakai spatula atau tangan. Setelah tercampur rata tuangi dg air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan kalis. Takaran air menyesuaikan dg kalisnya adonan. Bulatkan adonan, bungkus dengan plastik lalu istirahatkan selama 30 menit.
3. Bagi adonan jadi beberapa bagian ( me 8 bagian) gilas tipis masing2 bagian berbentuk segi panjang, gilas setipisnya tapi jangan sampai sobek atau bolong2. Rapikan pinggirannya, lalu oles permukaannya dg bahan pengoles tipis merata. Sisakan bagian ujung sekitar 1 cm untuk mengunci gulungan ( jangan dioles) gulung yg rapi, olesi bagian ujung dg air , gulung sampai habis.
4. Lakukan hingga semua adonan selesai digulung.
5. Iris agak serong tiap gulungan selebar kurleb 1 cm . Lakukan sampai habis. Pipihkan semua adonan yg sudah dipotong dg rolling pin sampai tipis. Adonan siap digoreng
6. Panaskan minyak dg api sedang cenderung kecil. Masukan kue satu persatu . Setelah kue mengapung bolak balik sebentar supaya kue mengembang rata. Goreng sampai matang, angkat tiriskan.
7. Setelah dingin masukan ke dlm wadah yg tertutup rapat supaya kue awet renyahnya.
Selesai.. Selamat mencoba yaa :)
0 Response to "KERIPIK TIRAM / KERIPIK MALAYSIA. Cantik, Praktis dan Mudah Bikinnya"
Post a Comment